PENGARUH PROFITABILITAS, SOLVABILITAS, DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP AUDIT DELAY PADA PERUSAHAAN SEKTOR PROPERTY DAN REAL ESTATE YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2018-2020
Laporan keuangan menjadi salah satu informasi yang berperan penting dalam bisnis investasi di pasar modal, banyak pihak seperti manajemen, investor, pemerintah, kreditor, dan lainnya berkepentingan terhadap laporan keuangan. Laporan keuangan yang disampaikan kepada publik merupakan laporan keuangan yang telah di audit. Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) No.29/POJK.04/2016 Bab III Pasal 7 tentang Laporan Tahunan Emiten atau Perusahaan Publik mewajibkan perusahaan publik untuk menyampaikan laporan keuangan tahunan mereka kepada pihak OJK paling lambat 4 (empat) bulan setelah tahun buku berakhir. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Pengaruh Profitabilitas, Solvabilitas, dan Ukuran Perusahaan Terhadap Audit Delay pada Perusahaan Sektor Property dan Real Estate Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2018-2020. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dan menggunakan data sekunder yang dapat diakses melalui website Bursa Efek Indonesia (www.idx.co.id) dalam bentuk laporan keuangan dan laporan tahunan perusahaan. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif, uji asumsi klasik, uji t, uji f dan analisis regresi berganda dengan menggunakan software SPSS (Statistical Package for the Social Science) versi 23. Populasi dari penelitian ini terdiri dari 80 perusahaan Sektor Property dan Real Estate dan metode pengambilan sampel dilakukan dengan metode purposive sampling. Dengan metode tersebut didapatkan sampel sebanyak 7 perusahaan dengan periode pengamatan 3 tahun (2018-2020), sehingga jumlah sampel untuk penelitian ini sebanyak 21 amatan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pertama, secara parsial profitabilitas tidak berpengaruh terhadap audit delay pada perusahaan property dan real estate yang terdaftar di BEI periode 2018-2020. Hal tersebut ditunjukkan dengan nilai thitung < ttabel (-1,857 < 2,10982) dengan nilai signifikansi sebesar 0,81 lebih besar dari 0,05. Kedua, secara parsial solvabilitas berpengaruh negatif terhadap audit delay pada perusahaan property dan real estate yang terdaftar di BEI periode 2018-220. Hal tersebut ditunjukkan dengan nilai thitung > ttabel (-2,866 > 2,10982) dengan nilai signifikansi sebesar 0,011 lebih kecil dari 0,05. Ketiga, secara parsial ukuran perusahaan berpengaruh positif terhadap audit delay pada perusahaan property dan real estate yang terdaftar di BEI periode 2018-2020. Hal tersebut ditunjukkan dengan nilai thitung > ttabel (3,098 > 2,10982) dengan nilai signifikansi sebesar 0,007 lebih kecil dari 0,05. Keempat, secara simultan profitabilitas, solvabilitas, dan ukuran perusahaan berpengaruh terhadap audit delay pada perusahaan sektor property dan real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2018-2020. Hal tersebut ditunjukkan dengan nilai Fhitung >Ftabel (6,093 > 3,20) dan nilai signifikansi 0,005 lebih kecil dari 0,05.
Kata kunci: Profitabilitas, Solvabilitas, Ukuran Perusahaan, Audit Delay
- 1) Cover_Tri Astuti Wahyu Ningsih_2421801711.pdf
- 2) BAB I_Tri Astuti Wahyu Ningsih_2421801711.pdf
- 3) BAB II_Tri Astuti Wahyu Ningsih_2421801711.pdf
- 4) BAB III_Tri Astuti Wahyu Ningsih_2421801711.pdf
- 5) BAB IV_Tri Astuti Wahyu Ningsih_2421801711.pdf
- 6) BAB V_Tri Astuti Wahyu Ningsih_2421801711.pdf
- 7) Daftar Pustaka_Tri Astuti Wahyu Ningsih_2421801711.pdf
Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.